Lah Serikat Pekerja Kok Usir Operator?

Lah Serikat Pekerja Kok Usir Operator?
IPC/Pelindo II

jpnn.com - jpnn.com - Aksi pengusiran yang diduga dilakukan Serikat Pekerja Jakarta International Container Terminal (SP JICT) terhadap operator RTGC Pelindo 2 alias IPC disesalkan.

Bahkan, setelah pengusiran itu SP JICT menggantinya secara sepihak dengan PT Empco.

Koordinator Operator RTGC Pelindo II/IPC Burhanuddin menyesalkan hal itu karena pihaknya telah bekerja sesuai dengan kebijakan perusahaan.

"Masalah SP JICT yang menolak kami dengan mengambil alih pekerjaan kami adalah tindakan ilegal," tegasnya dalam keterangan pers yang dikirim via e-mail, Rabu (8/2).

Sejauh ini, kata Burhanuddin, pihaknya yang ditempatkan di PT JICT belum bisa bekerja karena masih dikuasai para SP JICT dengan pekerja outsourcing.

"Mereka seolah punya wewenang perusahaan yang bisa mengganti dan menempatkan pekerja. Padahal mereka sama seperti kami adalah pekerja juga," tegasnya.

Burhanuddin menduga, hal ini terjadi karena adanya konflik antara Manajemen JICT dan SP JICT terkait perundingan Perjanjian Kerja Bersama.

"Kami operator RTGC IPC dijadikan komoditi untuk bahan negosiasi oleh SP JICT," keluhnya. (rm/jpnn)

Aksi pengusiran yang diduga dilakukan Serikat Pekerja Jakarta International Container Terminal (SP JICT) terhadap operator RTGC Pelindo 2 alias IPC

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News