Lahm Putuskan Pensiun Tiga Musim Lagi

jpnn.com - MUENCHEN - Philipp Lahm memastikan bakal mengakhiri karirnya sebagai pesepakbola profesional di Bayern Muenchen. Lahm mengaku akan menghormati kontraknya yang berakhir pada 2018 nanti.
Setelah kontraknya berakhir, kapten berusia 31 tahun itu bakal memilih gantung sepatu. Mantan kapten timnas Jerman itu tak tertarik berkarir di Timur Tengah ataupun di Major League Soccer.
“Kontrak saya di Muenchen akan berakhir pada 2018. Saat itu, saya akan berusia 34 tahun. Itu adalah waktu yang tepat untuk mengakhiri karir,” terang Lahm di laman L’Equipe, Rabu (14/1).
Sebelumnya, Lahm juga sudah memutuskan gantung sepatu dari timnas setelah berhasil mengantarkan Jerman menjuarai Piala Dunia 2014. Padahal, dengan usia yang masih 31 tahun, Lahm dianggap mampu tampil di Piala Eropa 2016.
“Saya tak melihat adanya kemungkinan untuk bermain di Qatar ataupun Amerika Serikat. Saya ingin mengakhiri karir saya di sini,” tegas mantan penggawa Stuttgart itu. (jos/jpnn)
MUENCHEN - Philipp Lahm memastikan bakal mengakhiri karirnya sebagai pesepakbola profesional di Bayern Muenchen. Lahm mengaku akan menghormati kontraknya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025