Laksamana Yudo dan Kapolri Wajib Fokus Merekatkan Seluruh Anggotanya
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Rekat Indonesia Heikal Safar mengatakan untuk membentuk sinergitas dan soliditas antara TNI- Polri diharapkan Panglima TNI yang baru bersama Kapolri fokus merekatkan seluruh anggota lembaga masing-masing.
Menurut Heikal, hal tersebut sesuai dengan pesan amanah Presiden Jokowi pada TNI-Polri.
Dia mengatakan Polri dan TNI bisa solid, dibuktikan dengan kehadiran Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menemani Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono dalam perjalanan proses fit and proper test sebagai calon Panglima TNI di DPR RI.
"Kami Rekat Indonesia sangat mendukung sekaligus memberikan apresiasi kepada para petinggi kedua institusi TNI- Polri yang terus selalu menjaga sinergitas dan soliditas. Ini bisa membawa angin segar yang berdampak positif bagi seluruh anggotanya," ujar Heikal di kantornya, Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Jumat (9/12).
Heikal Safar yakin sinergi dan soliditas mulai dari pucuk pimpinan tertinggi hingga seluruh anggotanya di tubuh kedua Institusi TNI- Polri sangat penting, lantaran memasuki 2023 yang merupakan tahun politik.
"Sehingga terjaganya stabilitas kamtibmas, keamanan masyarakat, keamanan negara, kedaulatan negara dan kedaulatan pemerintah menjadi prioritas yang paling utama," sambung Heikal.
Dia yakin terpilihnya Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono merupakan figur yang tepat dan sangat berkompeten menjadi Panglima TNI.
"Maka Kami Rekat Indonesia bersama komponen masyarakat lainnya, tentunya sangat menunggu guna menunjukkan komitmen sinergitas TNI-Polri dalam menjaga dan mengawal masyarakat, bangsa dan NKRI tercinta ini," sambungnya.
Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono merupakan figur yang tepat dan sangat berkompeten menjadi Panglima TNI.
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Somasi Guru Supriyani, 2 Kepala Polisi Dicopot, Pembina Honorer Khawatir
- Kapolri: Agus Andrianto Terlihat Seram, Padahal Hatinya Baik
- Komjen Ahmad Dofiri Resmi jadi Wakapolri, Pelantikan Kapolda Tunggu Pilkada Selesai
- Edi Sebut Komjen Pol Ahmad Dofiri Tepat Jabat Wakapolri, Begini Alasannya
- 4000 Prajurit TNI Terlibat Judi Online Selama 2024