Laksanakan Tugas Kemanusiaan, Diganjar Polmas Award
jpnn.com - JAKARTA -- Lima Anggota Polri dianugerahi Polmas (Polisi Masyarakat) Award oleh Kabaharkam Polri Polri Komjen Putut Eko Bayuseno, Kamis (5/3). Mereka adalah Kapolda Lampung Brigjen Heru Winarko, Kapolda Riau Brigjen Dolly Bambang Hermawan dan Kapolda Kalimantan Selatan Brigadir Machfud Arifin.
Selain itu, ada pula Anggota Bhabinkamtibmas Polres Nganjuk, Aiptu Nani Yulianti serta Anggota Bhabimkamtibmas Polres Mamuju, Brigadir Piether Paembonan.
"Saya baru memberikan reward bernama Polmas Award atas kepedulian beliau tentang tugas dan masyarakat. Ini karena koordinasi dan komunikasi yang baik sehingga terjalin hubungan erat dengan masyarakat," kata Putut kepada wartawan didampingi para penerima Polmas Award di PTIK Polri, Kamis (5/3).
Menurut Putut, para anggota terutama Bhabinkamtibmas bertugas membina masyarakat supaya tidak mencari korban kecelakaan, kriminalitas dan bencana alam. Selain itu, mereka juga melakukan deteksi dini masalah-masalah yang terjadi supaya tidak meluas.
Di samping itu, ada pula tugas-tugas kemanusiaan yang dilakukan mereka. Putut menjelaskan, Kapolda Kalsel dianugerahi Polmas Award karena membangun kependulian pemerintah daerah, pelaku usaha dan tokoh masyarakat yang menginginkan rasa aman dan tentram. Kapolda diberikan hibah oleh masyarakat berupa rumah kantor untuk Bhabinkamtibmas. "Yang sudah jadi 100-an unit. Tahun ini 50 unit lagi," kata Putut.
Rumah itu ada di desa dan kelurahan di seluruh Kalsel. Rumah tersebut ditempati Bhabinkamtibmas beserta istri dan anak mereka.
Kapolda Lampung dianugerahi Polmas Award karena telah mempelopori program apel bersama dalam penanganan terpadu konflik sosial oleh unsur pimpinan tingkat kecamatan, seperti camat, danramil dan kapolsek.
Selain itu, dia juga meningkatkan kemampuan komunikasi dan penyelesaian masalah sosial bagi para bhabinkamtibmas, babinsa, kades serta lurah.
JAKARTA -- Lima Anggota Polri dianugerahi Polmas (Polisi Masyarakat) Award oleh Kabaharkam Polri Polri Komjen Putut Eko Bayuseno, Kamis (5/3). Mereka
- Anak Buah Prabowo Ini Sebut Ibu Kota Negara Masih DKI Jakarta
- Pernyataan Terbaru Mendikdasmen Abdul Mu'ti soal Kenaikan Gaji, Honorer Bisa Senang
- Cara Indonesia Re Membangun Budaya Integritas dan Akuntabel
- Wujudkan Ruang Ibadah yang Nyaman, NIPPON PAINT Percantik 51 Musala di Jateng
- Kemendagri Bikin Acara Identitas Kependudukan Digital Sejalan dengan Asta Cita Prabowo
- Usut Kredit Fiktif Rp220 M, KPK Panggil Pihak BPR Bank Jepara Artha