Laku Keras, Tiket Indonesia All Star Vs Red Sparks Terjual 11 Ribu Lembar Lebih
jpnn.com, JAKARTA - Lembaga Pengelola Dana dan Usaha Keolahragaan (LPDUK) memastikan tiket pertandingan persahabatan tim voli putri Indonesia All Star melawan Daejeon JungKwanJang Red Sparks sudah terjual 11 ribu lembar lebih.
Plt. Direktur LPDUK Kemenpora, Ferdinand Kamariki Tangkudung menilai antusiasme fan membeli tiket merupakan wujud dari
“Olahraga voli menjadi digemari setelah Megawati Hangestri berkiprah di Korea. Hari ini terbukti antusiasme fan voli Tanah Air sangat tinggi dengan bukti 11.500 lembar tiket terjual,” ungkap pria asal Sulawesi Utara itu saat ditemui di kawasan Senayan, Jumat (19/4).
Rencananya untuk memberikan kenyamanan penonton, tiket bakal ditutup Sabtu (20/4) pagi WIB.
Hal tersebut juga memberikan kesempatan buat pemilik tiket VVIP dan VIP untuk meminta tanda tangan dengan beberapa pemain Red Sparks.
“Kami juga memberikan kepada pemilik pemilik tiket VVIP dan VIP untuk melakukan fans signing mulai pukul 10.00 pagi hingga 12.00 siang WIB," kata Ferdinand.
“Tidak hanya bisa mendapat tanda tangan mereka juga bisa memiliki jersei asli Red Sparks yang tersedia terbatas untuk 140 orang,” imbuhnya.
Acara Fun Volleyball 2024 merupakan inisiasi dari Menpora Dito Ariotedjo yang didorong kepada LPDUK.
LPDUK memastikan tiket pertandingan persahabatan tim voli putri Indonesia All Star melawan Red Sparks, Sabtu (20/4) ludes terjual 11 ribu lembar lebih
- LavAni Telan Kekalahan Telak, Cek Klasemen Akhir Livoli Divisi Utama 2024 di Sini
- Indomaret Sidoarjo Menantang LavAni Navy di Final Livoli Divisi Utama 2024
- Raih Kemenangan Keempat, Petrokimia Gresik Rebut Tiket Final Livoli Divisi Utama 2024
- Persaingan Proliga 2025 Kurang Bergairah, Beberapa Tim Undur Diri, Termasuk Jakarta BIN
- Tim Putra Jakarta Pertamina Putuskan Tidak Ikut Proliga 2025, Ternyata Ini Alasannya
- LPDUK dan PERBASI Sepakat Kembangkan Industri Basket 3x3