Lakukan Efisiensi, TNI Hemat Ratusan Juta
Sabtu, 01 Januari 2011 – 12:02 WIB
JAKARTA - Markas Besar Tentara Nasional Indonesia ( Mabes TNI) berhasil melakukan efisiensi dalam memanfaatkan jatah anggaran dari negara. Selama tahun 2010, TNI berhasil menyerap seratus persen anggaran yang dialokasikan dari Kementerian Pertahanan. Bahkan, ada sisa anggaran yang diperoleh dari proses penghematan dan dikembalikan ke negara.
"Kita kembalikan ke kas negara sekitar Rp 600 juta," ujar Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono dalam konferensi pers evaluasi kinerja satu tahun TNI di Markas Besar TNI Cilangkap, Jumat (31/12).
Baca Juga:
Anggaran yang dikembalikan ke negara, kata Agus, berasal dari penghematan saat melakukan kontrak atau tender dalam pengadaan barang dan jasa. "Setiap kontrak ada lebih dua juta, ada lebih 500 ribu. Itu semua dihitung," ujarnya.
Agus mengatakan, sisa anggaran yang dimiliki TNI, bukan berarti TNI tidak mampu menyerap anggaran, melainkan mampu menyusun perencanaan dengan baik. "Kalau kita rencananya benar, pasti sisanya tidak akan banyak. Kalau kita tendernya benar dan bisa menghemat banyak, ya itu bagus juga," katanya.
JAKARTA - Markas Besar Tentara Nasional Indonesia ( Mabes TNI) berhasil melakukan efisiensi dalam memanfaatkan jatah anggaran dari negara. Selama
BERITA TERKAIT
- Nilai IKIP Kaltim Meningkat, Masuk Tiga Besar Nasional
- Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
- BPMK Lanny Jaya Diduga Potong Dana Rp 100 juta dari 354 Kampung
- Kipin Meraih Penghargaan Utama di Temasek Foundation Education Challenge
- Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
- Kerugian Negara Hanya Bisa Diperiksa BPK, Ahli: Menjerat Swasta di Kasus PT Timah Terlalu Dipaksakan