Lamban Blokir Situs ISIS, Menkominfo Dinilai Abaikan Arahan Presiden
jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi I DPR RI, Ramadhan Pohan mempertanyakan kelambanan Menteri KOmunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring memblokir video organisasi Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) yang beredar di jejaring YouTube.
Menurut politikus partai Demokrat itu, pemblokiran video ajakan bergabung dengan ISIS bukan masalah rumit jika Menkominfo memiliki kemauan memblokirnya.
"Ini soal mau atau tidak Menteri Tifatul (memblokir). Enggak ada susahnya soal ini. Saya heran kok soal ISIS dan blokir ini jadi polemik berpanjang-panjang. Presiden saja lewat Menkopolhukam sudah minta blokir, kok Menkominfo ngeyel sih," kata Ramadhan Pohan, Selasa (5/8).
Sikap Tifatul yang lamban melakukan pemblokiran terhadap situs berbau radikalisme ISIS ini dinilai berbeda ketika memblokir situs berbau porno. Untuk itu, politikus yang akrab disapa Rampo itu menegaskan tak ada alasan lagi untuk tidak memblokir situs tersebut.
"Bagi saya, tak perlu ada alasan lagi. Blokir, titik," tegasnya sembari menyatakan akan medorong Komisi I DPR segera memanggil Menkominfo usai reses mendatang.
Dia mengingatkan jangan sampai keterlambatan Menkominfo memblokir video ISIS menimbulkan masalah baru di kemudian hari.(fat/jpnn)
JAKARTA - Anggota Komisi I DPR RI, Ramadhan Pohan mempertanyakan kelambanan Menteri KOmunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring memblokir video
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Heboh Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Perintah Kapolri Tegas!
- Kasat Reskrim Tewas Ditembak AKP Dadang Iskandar, Ini Diduga Pembunuhan Berencana
- Ariawan: KWP Siap Berkolaborasi dengan DPD RI Demi Bangsa dan Negara
- Judi Online Rusak Generasi Muda, Menpora Dito Nyatakan Perang
- 44 Pemimpin Muda Asia Tenggara Berkumpul Dalam AYF 2024