Lambang Pemprov Terancam Tak Dipasang
Kamis, 07 Juli 2011 – 08:52 WIB
BANDUNG- Pemkot Bandung ancam Pemprov Jabar dengan tidak mencantumkan lambang Pemprov Jabar jika tidak memberikan bantuan pembangunan Stadion Utama Sepakbola (SUS) Internasional Gedebage.
“Bila nama nanti pas jadi ingin ditambah West Java Stadium, saya tidak akan izinkan karena Pemprov tidak membantu dalam hal pembiayaan. Kecuali Pemprov membantu sepenuhnya baru kita akan tambah namanya menjadi West Java Stadium,” ujar Wali Kota Bandung, Dada Rosada, kepada wartawan, saat pemacangan tiang di SUS Gedebage, kemarin(6/7).
Baca Juga:
Karenanya, Pemkot Bandung masih terus berharap bantuan dari Pemprov Jabar. Meski hingga kini bantuan pasti tersebut belum maksimal.
"Selama ini, kita tidak mendapat dukungan maksimal dari Provinsi, jadi saya pikir ini milik kita sepenuhnya," tegas Dada.
Baca Juga:
Bahkan, menurutnya ia akan melakukan sayembara terkait pemberian nama pada SUS Gede Bage. Masyarakat dipersilahkan ikut berpartisipasi dalam menentukan nama stadion ini.
BANDUNG- Pemkot Bandung ancam Pemprov Jabar dengan tidak mencantumkan lambang Pemprov Jabar jika tidak memberikan bantuan pembangunan Stadion
BERITA TERKAIT
- Kabar Gembira untuk Honorer Lulus Seleksi PPPK 2024, Aman
- Tok, UMP di Jakarta Resmi Jadi Rp 5,3 Juta pada 2025
- Fly Jaya Siap Terbang ke Maratua-Lintas Kalimantan, Akmal: Kami Butuh Transportasi Udara
- Terungkap, Ini Alasan Pelaku Penculikan Perempuan di Antapani Bandung
- Puluhan Rumah Warga di Lebak Rusak Akibat Pergerakan Tanah
- Diduga Korupsi Dana Desa Rp 769 Juta, Kepala Desa Muara Baru Ditangkap