Lampard Bandingkan Kesiapan Chelsea Dengan City
jpnn.com, INGGRIS - Manajer Chelsea Frank Lampard mengakui timnya mempunyai perbedaan tingkat kepercayaan diri dengan para pemain Manchester City.
The Blues menelan kekalahan 1-3 dalam laga pekan ke-17 Liga Inggris di Stamford Bridge, London, Minggu waktu setempat (Senin WIB).
"Skuad City berisi para pemain yang sudah lama bersama-sama dan meraih banyak kesuksesan. Mereka berada di posisi sudah nyaman untuk memompa hasil bagus," kata Lampard dalam komentar pascalaga dilansir laman resmi Chelsea.
"Sedangkan kami, tim yang sempat merasakan periode bagus dan kini berada dalam masa sulit. Itu sesuatu yang sulit dihadapi dan perlu dipelajari tim kami yang berisikan pemain muda dan baru," ujarnya menambahkan.
Kendati City tiba di Stamford Bridge membawa beban absennya lima pemain dari skuat mereka karena COVID-19 termasuk Gabriel Jesus dan kiper utama Ederson Moraes, itu tak menghentikan mereka tampil bagus.
Dalam 34 menit pertama, City sudah mampu memegang keunggulan 3-0 berkat gol-gol yang dicetak Ilkay Gundogan, Phil Foden serta Kevin de Bruyne, yang di laga kali ini diplot sebagai penyerang tengah oleh Pep Guardiola.
"Ketika City memanaskan penampilan di babak pertama, para pemain kami tidak bereaksi bagus atas gol-gol lawan," ujar Lampard.
"Sebagian dari itu disebabkan masalah kepercayaan diri ketika Anda melihat level yang ingin dicapai (diperlihatkan tim lawan) dan Anda sendiri belum mampu menjangkaunya," katanya.
Lampard membandingkan kesiapan Chelsea dengan City menghadapi laga yang dimenangkan City 3-1. Dia bilang begini...
- Alasan Guardiola Memperpanjang Kontrak Bersama City: Klub Masih Membutuhkan Saya
- Haaland Puji Guardiola: Dia Manager Terbaik di Dunia
- Moncer di Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Segera Debut di Oxford United?
- Beruntungnya 3 Pemenang Midea, Nonton Liga Inggris Langsung di Markas Manchester City
- Klasemen Premier League: City Jeblok, Liverpool Menjauh
- Chelsea vs Noah: The Blues Menang 8-0