Lampung Akhirnya Pecah Telur
Kamis, 13 September 2012 – 09:54 WIB
PEKANBARU – Kontingen Lampung langsung menyodok ke peringkat tujuh perolehan medali sementara Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII Riau lewat cabang olahraga angkat besi, senam, dan atletik dengan raihan lima emas, dua perak, dan tiga perunggu Rabu (12/9). Jadi berhasil mencatatkan angkatan snatch 124 kg serta clean and jerk 145 kg dengan total angkatan 269 kg. Medali perak diraih lifter Aceh dengan catatan snatch 106 kg serta clean and jerk 141 kg dengan total 247 kg. Medali perunggu diraih lifter muda Lampung, Sumar Riyanto, dengan angkatan snatch 115 kg serta clean and jerk 120 kg dengan total angkatan 245 kg.
Hari pertama cabang angkat besi yang digelar di Hotel Ratu Mayang Garden, Pekanbaru, Lampung menurunkan lima atletnya. Emas pertama diraih Citra Febrianti yang turun di kelas 53 putri. Citra berhasil mencatat angkatan snatch 88 kilogram serta clean and jerk 108 kg dengan total angkatan 196 kg. Medali perak diraih Dewi Safitri asal Jawa Barat dan perunggu Tanti Pratiwi dari Jawa Tengah.
Baca Juga:
Emas kedua dipersembahkan Jadi Setiadi yang berlaga di kelas 56 kg. Atlet yang turun di Olimpiade London 2012 ini pun berhasil memecahkan rekor PON dengan angkatan 124 kg, yang sebelumnya dipegang atlet Kalimantan Timur Eko Yuli Irawan dengan angkatan snatch 123 kg.
Baca Juga:
PEKANBARU – Kontingen Lampung langsung menyodok ke peringkat tujuh perolehan medali sementara Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII Riau lewat
BERITA TERKAIT
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- 99 Virtual Race dan Ayobantu Berkolaborasi, Lomba Lari dan Donasi Makin Fleksibel
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok, Lokasi Start di Pintu Tenggara GBK
- Nomor 1 Dunia Keok, Jojo Tembus Final China Masters 2024 & BWF World Tour Finals
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Jadwal Semifinal China Masters 2024: Sabar/Reza Ukir Rekor