Lance Armstrong Takut Penonton

Lance Armstrong Takut Penonton
Lance Armstrong Takut Penonton
LONDON - Keraguan masih menghinggapi Lance Armstrong untuk memastikan pastisipasinya di Tour de France 2009. Juara Tour de France tujuh kali beruntun itu khawatir bahwa penampilannya justru akan memicu kerusuhan di even yang dihelat pada Juli tahun depan tersebut.

Dia takut penonton menumpahkan amarah pada tuduhan penggunaan doping yang kerap mengarah kepadanya. Kekhawatiran itu cukup beralasan. Sebab, banyak pihak di Prancis yang menganggap bahwa Armstrong terlibat doping bersama mantan klubnya, Discovery Channel. Meski tak terbukti, anggapan tersebut masih melekat.

"Saya tak ingin memasuki sebuah even yang tak aman. Itu saya lihat di Prancis. Ada emosi yang agresif dan kemarahan. Balap sepeda adalah olahraga yang berlangsung di jalanan terbuka, saya merasa kemanan pribadi saya dalam ancaman," katanya dalam sebuah wawancara dengan The Guardian.

Belum lama ini, Armstrong mengatakan mendengar adanya sikap penolakan dari pencinta balap sepeda Prancis terhadap dia. Mereka siap menghalangi jalan Armstrong dengan memblokade jalanan rute lomba. "Itu terasa sangat emosional dan berbahaya," ujarnya.

LONDON - Keraguan masih menghinggapi Lance Armstrong untuk memastikan pastisipasinya di Tour de France 2009. Juara Tour de France tujuh kali beruntun

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News