Landasan Licin, Lion Air Tergelincir
Rabu, 03 November 2010 – 08:28 WIB

Landasan Licin, Lion Air Tergelincir
PONTIANAK - Pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan GT 712 dari Jakarta tujuan Pontianak tergelincir di Bandara Supadio, Pontianak, Selasa (2/11) sekitar pukul 11.25 WIB. Tidak ada korban jiwa akibat kecelakaan yang dialami pesawat jenis Boeing 737-400 itu, namun 169 penumpang dan 6 kru histeris. Beberapa diantaranya luka-luka. “Pas menyentuh landasan, langsung terdegar suara patah, kami panik dan ketakutan,” ujar T .Dimyati,54, staf dari BPPT Pusat yang naik pesawat Lion tersebut kepada Pontianak Post (grup JPNN).
Sebelum mendarat, kondisi landasan pacu saat itu basah karena diguyur hujan. Namun, otoritas bandara, tetap memperbolehkan pesawat tersebut mendarat karena menilai masih aman.
Baca Juga:
Kapten Antony dan kopilot Rudi pun bersiap mendarat. Namun naas, sebelum menyentuh landasan pacu, pesawat sempat oleng. Bahkan, saat menyentuh landasan pacu, pesawat tetap melaju kencang. Penumpang yang menyadari ada masalah langsung histeris. Mereka berteriak menyebut asma Allah.
Baca Juga:
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki