Langkah Antam Mengembangkan Produksi Feronikel Sangat Cerdas

Menurut Lucky, diversifikasi hasil tambang yang dimiliki sangat memungkinkan bagi Antam untuk dapat menghindari kerugian dan sekaligus meraup keuntungan yang lebih maksimal lagi.
Lucky mencontohkan fenomena awal 2020, saat Antam terancam mengalami pelemahan yang cukup tajam, terutama akibat dampak Pandemi Covid-19.
"Awal 2020 Antam kondisi melemah, tetapi berhasil menguat karena selain feronikel juga dipicu harga emas saat itu tertinggi sepanjang sejarah di Antam, yaitu USD2.039,77 per troy ounce," katanya.
Menurut Lucky, ada sejumlah keuntungan Antam mengembangkan sektor produksi feronikel.
Antara lain, ketika sektor lain mengalami pelemahan, maka sektor feronikel dapat menjadi pengganti.
"Saya melihat dengan produksi feronikel, Antam memiliki produk lain sebagai subsitusi atau pengganti kinerja fundamental, apabila salah satu produknya memiliki koreksi," katanya.
Lucky lebih lanjut menilai posisi saham Antam saat ini dalam kondisi discount, di mana pelemahan dimaknai sebagai koreksi temporer. (dil/jpnn)
Pengamat menilai langkah PT Aneka Tambang Tbk mengembangkan produksi feronikel merupakan sebuah langkah yang sangat cerdas.
Redaktur & Reporter : Adil
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Kehadiran Rumah Layak Huni di Karawang Jadi Bukti Kepedulian Peruri
- Jangan FOMO Investasi Emas, Sebelum Tahu Soal Ini
- Top! TASPEN Berhasil Masuk Jajaran Tempat Kerja Terbaik di Indonesia versi LinkedIn
- Investasi Emas Jadi Primadona, ANTAM Catat Peningkatan Penjualan Capai 68 Persen
- TASPEN Raih Penghargaan Employees Choice di Ajang 6th Indonesia Best 50 CEO Award