Langkah Inter Milan Tertahan di Kandang Sampdoria

jpnn.com - Tren sempurna yang ditunjukkan Inter Milan di ajang Serie-A Italia musim 2021/22 akhirnya terhenti oleh Sampdoria.
Dalam laga yang digelar di Stadio Comunale Luigi Ferraris, Minggu (12/9) WIB, Inter Milan harus puas berbagi angka dengan skor 2-2 lawan Sampdoria.
Inter membuka keunggulan melalui tendangan bebas Federico Dimarco pada menit ke-18'.
Gol Dimarco berawal dari pelanggaran terhadap Lautaro Martinez di depan kotak penalti Sampdoria.
Dimarco yang mengambil tendangan bebas meluncurkan bola ke pojok kiri gawang sehingga tidak bisa dijangkau oleh kiper Sampdoria, Emil Audero.
Usai unggul 1-0, Inter Milan tidak mengendurkan serangan. Anak asuhan Simone Inzaghi itu hampir menggandakan skor melalui Lautaro Martinez pada menit ke-31'.
Namun, sepakan keras pemain asal Argentina itu masih bisa diantisipasi oleh Audero.
Keasyikan menyerang pertahanan Inter Milan lengah. Sampdoria mampu menyamakan skor pada menit ke-33 melalui Maya Yoshida.
Langkah Inter Milan tertahan di markas Sampdoria pada pekan ketiga Serie-A Italia musim 2021/22
- Piala Italia: AC Milan Jadi Antitesis Inter Milan
- Coppa Italia: AC Milan Kubur Mimpi Treble Inter Milan
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Liga Italia: AC Milan Berpesta Gol ke Gawang Udinese
- Bayern Vs Inter Milan 1-2: Martinez Melihat Penderitaan
- Hasil Liga Champions: Arsenal Bikin Madrid Babak Belur, Inter Iris Tipis Munchen