Langkah Jokowi Menggenjot Investasi Wujudkan Pemerataan Ekonomi

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Dinas Pendidikan Kota Gorontalo Lukman Kasim menilai tingkat kesejahteraan masyarakat terus mengalami perbaikan.
Terlebih, pascapemerintahan Jokowi membuka lebar gerbang investasi dalam negeri.
Menurutnya, langkah Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggenjot sektor investasi mempercepat terciptanya pemerataan.
Kehidupan masyarakat perlahan bangkit, terutama yang terkena dampak besar dari kehadiran pandemi.
“Ruang-ruang investasi oleh Pak Jokowi terus dibuka. Saya kira ini menjadi peluang yang bisa mendorong pertumbuhan ekonomi kita,” ucap Lukman di Gorontalo.
Lukman menambahkan kondisi seperti ini menjadi bukti keseriusan Jokowi dalam mendorong pemulihan ekonomi.
Dia mengatakan masyarakat patut mensyukuri dan mendukung penuh pelaksanaan setiap kebijakan pada level kemasyarakatan.
“Apa yang dilakukan Pak Jokowi kalau dilihat manfaatnya saya pikir Pak Jokowi sudah melakukan yang terbesar di negeri ini,” sebut Lukman.
Langkah Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggenjot sektor investasi mempercepat terciptanya pemerataan.
- Gerindra Ungkap Alasan Prabowo Utus Jokowi ke Pemakaman Paus Fransiskus, Ternyata...
- Koordinator Gerakan Indonesia Cerah Tanggapi Kelompok yang Kerap Sudutkan Jokowi
- Jokowi Tempuh Jalur Hukum Perihal Tudingan Berijazah Palsu, Pengamat Politik Boni Hargens: Ini Pelajaran Berdemokrasi
- Heboh Isu Ijazah Palsu, Jokowi Bukan Satu-satunya Sasaran Tembak
- Utus Jokowi ke Pemakaman Paus, Prabowo Titipkan Pesan Khusus
- Bertemu Menkeu AS, Menko Airlangga Bahas Tarif Resiprokal hingga Aksesi OECD