Langkah Lanjutan Ahok setelah Anggap Manajemen Pertamina Bobrok

jpnn.com, JAKARTA - Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama (BTP) menemui Menteri BUMN Erick Thohir di Jakarta, Kamis (17/9).
Sebelumnya pria yang akrab disapa dengan panggilan Ahok itu memicu polemik setelah mengungkap kebobrokan manajemen Pertamina.
"Tadi habis bertemu dengan Menteri BUMN. Kritik dan saran yang saya sampaikan, diterima dengan baik oleh Pak Erick," kata Ahok melalui akun @basukibtp di Instagram.
Mantan gubernur DKI itu mengaku memperoleh pesan dari Erick. Menurut Ahok, ketua Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - KH Ma'ruf Amin di Pilpres 2019 itu memintanya menjaga soliditas dan kerja sama teamwork.
"Dan terus melakukan transformasi BUMN," sambung Ahok menirukan pesan dari Erick.
Ahok sempat memicu polemik karena menyebut manajemen PT Pertamina (Persero) bobrok. Melalui video kanal POIN di YouTube, Ahok menyatakan bahwa banyak keputusan direksi yang merugikan Pertamina.
Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama menemui Menteri BUMN Erick Thohir.
- Komisi VI DPR Dukung Transformasi Krakatau Steel
- Pelita Air dan Patra Jasa Ajak Anak-Anak Panti Asuhan Wisata Ramadan di Yogyakarta
- Genjot Daya Saing UMKM di Pasar Global, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Halal & HaKI
- Angin Segar dari Erick Thohir, Kementerian BUMN Kaji Pemberian Kompensasi BBM Gratis
- Puing-puing Kilang Pangkalan Brandan dan Pengorbanan Prajurit Genie Pioner
- Rekrutmen Bersama BUMN 2025: Telkom Group Buka Lowongan untuk Talenta Terbaik Indonesia