Langkah Pansel Gandeng BNPT - BNN Usut Rekam Jejak Calon Pimpinan KPK Dinilai Tepat
jpnn.com, JAKARTA - Pengamat Hukum Chairul Imam merespons positif langkah Panitia Seleksi Calon Pimpinan KPK yang menggendang Badan Nasional Penanggulangan Teorisme (BNPT) dan Badan Nasional Narkotika (BNN) untuk mengusut rekam jejak bakal calom pimpinan KPK. Langkah tersebut mendapat pujian dan dinilai sebagai langkah tepat.
“Langkah Pansel Calon Pimpinan KPK ke BNPT dan BNN itu langkah tepat untuk mencari rekam jejak sehingga bisa memilih pimpinan KPK yang lebih sesuai dengan harapan masyarakat,” kata Chairul Imam di Jakarta, Senin (1/7).
Menurut Chairul, mencari rekam jejak bakal calon pimpinan KPK ke BNPT merupakan upaya untuk mencegah dan meminimalkan masuknya ideologi yang bertentangan dengan Pancasila sebagai ideologi negara, sehingga calon pimpinan lembaga negara yang diseleksi secara terbuka, bisa clear dari paham ideologi lain di luar Pancasila.
BACA JUGA: Presiden Jokowi Mau Bentuk Pansel KPK, Ini Harapan Laode M Syarif
Sedangkan mencari rekam jejak calon pimpinan KPK ke BNN, menurut Chairul, untuk memastikan para kandidat itu bebas dari narkoba maupun sindikat peredaran narkoba. “Langkah yang dilakukan oleh Pansel Calon Pimpinan KPK itu tepat,” katanya.
Mantan Direktur Penyidikan Kejaksaan Agung ini juga mengusulkan agar calon pimpinan KPK diarahkan untuk lebih banyak melakukan pencegahan daripada penindakan sehingga dapat mengurangi pekerjaan pimpinan KPK melakukan penindakan kasus korupsi.(fri/jpnn)
Pengamat Hukum Chairul Imam merespons positif langkah Panitia Seleksi Calon Pimpinan KPK yang menggandeng BNPT dan BNN untuk mengusut rekam jejak bakal calom pimpinan KPK. Langkah tersebut mendapat pujian dan dinilai sebagai langkah tepat.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Seleksi Capim KPK Ketat, Pansel: Banyak yang Bagus
- Isu Kemunduran KPK Bakal Ditanyakan saat Wawancara ke 20 Capim
- Tersingkir dari Seleksi Capim KPK, Nurul Ghufron Bilang Begini
- 20 Capim & 20 Calon Dewas KPK Lulus Tes Asesmen, Ini Nama-namanya
- Novel Baswedan Minta Seleksi Capim KPK Disetop Sementara, Ini Tujuannya
- Pansel KPK Sebut 7 Kandidat Gugur