Langkah PSSI Menambah Pelatih Berkualitas, Terapkan Metode Ini

jpnn.com - PSSI menggelar Coach Educator Course di Medan, Sumatera Utara. Program yang berlangsung pada 3 sampai 9 Februari 2025 tersebut diikuti oleh 20 peserta berasal dari Sumatera Utara dan Aceh.
Kegiatan ini sengaja digelar oleh PSSI sebagai bagian program kerja mereka untuk meningkatkan kualitas pelatih sepak bola di Indonesia.
Menurut Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha, program tersebut merupakan bagian dari upaya percepatan kepelatihan yang telah diadakan di berbagai daerah.
"Coach Educator Course Lisensi D PSSI di Medan dipandu langsung oleh Coach Educator Developer FIFA, Sean Douglas," katanya.
Melihat perkembangan dunia kepelatihan saat ini, lanjut Tisha, PSSI berusaha memperkenalkan metode pembelajaran terbaru bernama Learns (Learn, Environment, Actively Involved, Reflection, New Information, Stretch).
"Metode ini dirancang untuk meningkatkan efektivitas pendidikan kepelatihan," imbuhnya.
Perempuan 39 tahun itu menambahkan, PSSI saat ini memang sedang memperbaharui kurikulum berbasis Filanesia yang telah dikembangkan dengan pendekatan sepak bola modern dalam beberapa tahun terakhir.
Dia berharap, inovasi tersebut bisa melahirkan coach educator yang lebih kompeten dan berkualitas sehingga mampu membimbing talenta muda sejak usia dini. (dkk/jpnn)
PSSI menggelar kursus kepelatihan dengan metode terbaru di Medan, Sumatera Utara. Terapkan Learns dan perbaharui kurikulum filanesia
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad
- PSSI Umumkan Komposisi Pelatih Timnas Indonesia, Kental Aroma Belanda
- Resmi Jadi WNI, Emil Audero, Joey Mathijs, dan Dean Ruben Terlihat Semringah
- Tiket Laga Timnas Indonesia vs Bahrain Habis Terjual
- Pesepakbola Naturalisasi Diusulkan Ikut Pelatihan Lemhanas, Ini Tujuannya
- Soal Naturalisasi Pesepakbola, Dhani: Bisa Mantan Pemain Umur 40 dan Duda
- Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Cek Harganya