Lanjutkan

Oleh: Dhimam Abror Djuraid

Lanjutkan
Presiden Jokowi memberikan sambutan di acara HUT HIPMI, Jumat (10/6). Foto: Tangkapan layar akun HIPMI TV di YouTube

Alih-alih menegur Bahlil supaya menghentikan wacana ‘’lanjutkan’’, Jokowi mengatakan supaya berhati-hati dengan munculnya wacana ‘’lanjutkan’’.

Alasannya, nanti Jokowi yang menjadi sasaran demonstrasi lagi, padahal yang punya gagasan lanjutkan bukan dirinya. 

Hadirin tertawa dan bertepuk tangan karena menganggap ucapan Jokowi lucu.

Ide tiga periode maupun ‘’wacana lanjutkan’’ atau apa pun namanya, adalah gagasan anti-demokrasi. 

Gagasan ini mengkhianati amanat perjuangan reformasi yang melahirkan undang-undangan pembatasan masa kepresidenan menjadi dua periode saja. 

HIPMI sebagai representasi kelas menengah ekonomi di Indonesia seharusnya menjadi bagian dari gerakan demokratisasi.

Secara teoretis, kelas menengah ekonomi adalah kekuatan penting dalam gerakan demokratisasi. 

Kelas menengah ekonomi ini independen dan mempunyai pengaruh yang besar, dan karena itu punya peran penting dalam perubahan menuju demokratisasi.

Alih-alih menegur Bahlil supaya menghentikan wacana ‘lanjutkan’, Jokowi mengatakan supaya berhati-hati dengan munculnya wacana 'lanjutkan'

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News