Lanny Jaya Kembali Kondusif Pascabentrok Brimob-TNI
jpnn.com - JAKARTA - Mabes Polri menegaskan situasi dan kondisi di Lanny Jaya, Papua, pascabentrok antara Brimob Satpor Mabes Polri BKO Resor Lanny Jaya dengan Anggota TNI Yon 756 di Perime, Senin (13/10) sudah kondusif.
Aktivitas kini sudah berjalan sebagaimana biasanya. "Lanny Jaya sudah kondusif dan sekaligus sudah ditangani oleh Pimpinan TNI maupun Polri," kata Kadiv Humas Polri Irjen Ronny Franky Sompie, Selasa (14/10), di Jakarta.
Sebelumnya diberitakan, prajurit TNI Pos Pirime terlibat baku tembak dengan personel Brimob Satuan Tugas Matoa BKO Kelapa Dua di Distrik Pirime, Kabupaten Lanny Jaya, Senin (13/10). Akibat bentrokan tersebut, Komandan Pos TNI di Pirime Lettu TNI Ali tertembak di bagian kaki.
Ronny mengaku belum dapat kronologis lengkap. Namun, kata dia, pada intinya yang terjadi di Lanny Jaya sudah diselesaikan oleh Pimpinan Polri dan TNI setempat.
Sementara ini, kata dia, sedang ditindaklanjuti fakta-fakta yang ditemukan di lapangan. "Baik oleh internal Polri maupun internal TNI," jelasnya. (boy/jpnn)
JAKARTA - Mabes Polri menegaskan situasi dan kondisi di Lanny Jaya, Papua, pascabentrok antara Brimob Satpor Mabes Polri BKO Resor Lanny Jaya dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pj Bupati Mimika Perintahkan Perbaikan Fasilitas RS Waa Banti Tembagapura
- Bupati Mimika Jelaskan Terkait Demo Aliansi Pemuda Amungme soal Perekrutan CPNS
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Dapat Bantuan 500 Kg Ikan Segar
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap