Lantamal II Padang Terima Kunker Wantimpres
jpnn.com - PADANG - Wakil Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Wadan Lantamal) II Padang Kolonel Laut (PM) Widhy Sutedjo mewakili Komandan Lantamal II Padang Laksamana Pertama TNI R. Achmad Rivai menerima kunjungan kerja (kunker) Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) di Markas Komando (Mako) Lantamal II Padang, Sumatera Barat, Selasa (2/8). Rombongan Wantimpres dipimpin Letnan Jenderal (Letjen) TNI (Purn) M. Yusuf Kartanegara.
Pada kesempatan itu, Danlantamal II Padang yang diwakili Wadan Lantamal II memaparkan kepada Wantimpres mengenai Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Lantamal II, gelar kekuatan Lantamal II dan jajaranya serta kondisi Lantamal II sesuai standar pangkalan.
Menurut Kadispen Koarmabar, Mayor Laut (KH) Budi Amin, pada bagian akhir pertemuan tersebut, dilaksanakan pemberian cinderamata. Acaratersebut dihadiri Para Asisten Danlantamal II, Danyonmarhanlan II Padang, dan Dansatkamla Lantamal II Padang.(fri/jpnn)
PADANG - Wakil Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Wadan Lantamal) II Padang Kolonel Laut (PM) Widhy Sutedjo mewakili Komandan Lantamal II Padang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Peserta Jaminan Kesehatan Nasional di Jateng-DIY Capai 41,5 Juta Jiwa
- Sambil Menunggu Hasil Seleksi CPNS & PPPK, Daerah Ini Mempertahankan 186 Honorer Satpol PP
- Kadiskominfotik Pekanbaru Ditahan Jaksa Terkait Kasus Korupsi Pembuatan Video
- Pramono Bentuk Tim Transisi Gubernur Sebelum Dilantik, Ima Mahdiah Ketua
- Pelaku Utama Perampokan ASN Dinkes Sumsel Ditangkap, Nih Tampangnya
- 8 Daerah di Sumsel Menetapkan Kepala Daerah