Lantik Pengurus DPD DKI Jakarta, Wagub Riza Ajak BMK 1957 Berkolaborasi
jpnn.com, JAKARTA - Barisan Muda Kosgoro (BMK) 1957 melakukan pelantikan pengurus DPD DKI Jakarta masa bakti 2021-2026. Acara ini dihadiri Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria dan Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta Ahmed Zaki Iskandar.
Riza sapaan akrab Ahmad Riza Patria mengucapkan selamat kepada Omar Syarief yang terpilih menjadi Ketua DPD BMK 1957 DKI Jakarta, Gary Haley sebagai Sekretaris dan M Al Adieb sebagai bendahara.
"Saya ucapkan selamat kepada pengurus, dan saya bisa hadir dalam acara pelantikan ini (DPD BMK 1957 DKI Jakarta)," kata Riza kepada awak media di kantor DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Sabtu, 9 April.
Riza mengaku senang melandainya pandemi COVID-19 membangkitkan lagi kegiatan di masyarakat, termasuk kegiatan sayap partai. Sebab, kegiatan ini akan membangkitkan ekonomi masyarakat.
"Tentu kami atas nama Pemprov senang sekali, sekarang organisasi parpol semakin menggeliat, sekalipun di masa pandemi tetap memiliki kepedulian yang tinggi menjalankan roda organisasi. Dan bersyukur Golkar selalu peduli kepada masyarakat," kata Riza.
Riza mengajak BMK 1957 DKI Jakarta untuk bersama-sama melawan COVID-19. Dengan dukungan dari semua kalangan, tentu akan lebih mudah dalam menekan angka COVID-19.
"(Mari) berkolaborasi, bersatu, bersama, berkolaborasi, dalam rangka kita berjuang melawan pandemi COVID-19. Jadi keberhasilan kita semua dalam menurunkan pandemi COVID-19 berkat dukungan dari teman-teman Golkar, Kosgoro dll," kata Riza.
"Apalagi di bulan Ramadan mari kita tingkatkan kepedulian kita terhadap sesama. Tentu itu harapan kami," kata Riza.
Barisan Muda Kosgoro (BMK) 1957 melakukan pelantikan pengurus DPD DKI Jakarta masa bakti 2021-2026
- Ada Dukungan KIM Plus kepada Pram-Doel, Golkar Jaksel Solid Memenangkan RIDO
- Kader Golkar Ingatkan Semangat Aji Assul untuk Memperbaiki Kekurangan Rezim Matakali
- Legislator Golkar Berharap Indonesia Lepas dari Middle Income Trap Lewat Hilirisasi Nikel
- Ikhtiar Ijeck untuk Sumut: Perjuangkan Infrastruktur, Pariwisata, dan Ketahanan Pangan
- Fraksi Golkar DPR Segera Proses PAW Anggotanya yang Masuk Kabinet Prabowo
- Jokowi Bentuk Kortastipidkor Polri, Jamaludin Malik Ingatkan Sinergi dengan KPK