LaNyalla Pimpin Rombongan DPD Kunjungi Pulau Untung Jawa

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud bersama sejumlah anggota DPD melakukan kunjungan kerja ke Pulau Untung Jawa di Kepulauan Seribu, Jakarta, Kamis (16/9).
Hadir pada kesempatan itu, Bustami Zainuddin (Lampung), Habib Ali Alwi (Banten), Ahmad Nawardi (Jatim), Bambang Sutrisno (Jateng), Bambang Santoso (Bali), Asep Hidayat (Jabar), Abdul Hakim (Lampung), Sylviana Murni (DKI Jakarta), Jihan Nurlela Chalim (Lampung), Ahmad Bastian (Lampung), Eni Sumarni (Jabar), Adilla Aziz (Jatim), Anak Agung Gde Agung dan Arya Wedakarna (Bali).
Rombongan DPD RI disambut oleh Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi.
Pada kunjungan kerja itu diselenggarakan kegiatan berupa 'Diskusi Terkait Penyelenggaraan Pemerintah Daerah Selama Pandemi Covid-19'.
LaNyalla menyampaikan, kunjungan kerja ini diselenggarakan untuk merekam lebih jelas penyelenggaraan pemerintahan di tengah pandemi Covid-19.
Dia meminta agar segala aktivitas yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat harus berjalan dengan baik.
LaNyalla juga berpesan agar proses vaksinasi untuk mendukung upaya pemerintah menciptakan kekebalan tubuh komunal atau herd immunity agar segera dirampungkan dengan baik. (mrk/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Rombongan DPD RI berada di Pulau Untung Jawa di Kepulauan Seribu, untuk menghadiri sejumlah kegiatan.
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Tim Redaksi, Sutresno Wahyudi
- Jamin Keselamatan Kerja Buruh, Senator Filep: Percepat Revisi UU SJSN & Ratifikasi Konvensi ILO 102/1952
- Laporan Reses, DPD RI Beberkan Isu Prioritas dan Krusial di Daerah
- Bertemu Wali Kota Kupang, Senator Abraham Paul Liyanto Jajaki Konsep Sister City
- Senator Lia Istifhama Apresiasi Respons Cepat KJRI Jeddah Dalam Menangani Jemaah Haji Indonesia
- Terima Gubernur Provinsi Tomsk Rusia, Sultan Bahas Kerja Sama di Bidang Riset Hingga Sister City
- Sultan Minta Pelindo II Atasi Pendangkalan Pelabuhan Pulau Baai dengan Skala Penuh