Lapas Sialang Bungkuk Rusuh, Ratusan Penghuni Kabur
![Lapas Sialang Bungkuk Rusuh, Ratusan Penghuni Kabur](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2017/05/05/2d667b0fe1a17326f7328634adda8c9c.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Kerusuhan terjadi di Lapas Sialang Bungkuk, Pekanbaru, Riau, Jumat (5/5). Akibatnya, ratusan penghuni Lapas Sialang Bungkuk melarikan diri.
Kasubdit Komunikasi Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Syarpani mengatakan, kerusuhan di Lapas Sialang Bungkuk terjari dekitar pukul 12.30. “Telah terjadi kerusuhan di Lapas Sialang Bungkuk Kecamatan Tenayan Raya Pekanbaru yang mengakibatkan ratusan orang melarikan diri," katanya.
Menurut Syarpani, saat ini petugas Ditjen PAS masih melakukan pengecekan terhadap tahanan yang kabur. Karena itu, dia belum bisa memastikan jumlah pasti tahanan yang kabur dari lapas.
"Masih dalam pengecekan, pihak rutan sudah dibantu oleh kepolisian," ujarnya.
Namun, informasi yang beredar menyebut ada lebih dari 20 tahanan ataupun napi yang kabur. Hingga kini suasana di sekitar lapas masih belum kondusif.(put/jpg)
Kerusuhan terjadi di Lapas Sialang Bungkuk, Pekanbaru, Riau, Jumat (5/5). Akibatnya, ratusan penghuni Lapas Sialang Bungkuk melarikan diri.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kakek di Rohul Minta Pemuda Lakukan Oral Seks, Berujung Bersimbah Darah
- Skandal Korupsi Rp60 Miliar, KPK Periksa Staf Anggota DPR Achmad Hafisz
- Soal Kasus Penganiayaan Sopir Truk Sawit di Siak, Irjen Iqbal: Pelaku Sudah Ditangkap
- Anak Muda Ini Nekat Curi Lempengan Tembaga Tugu Zapin Pekanbaru, Jangan Ditiru
- 3 Pria Rampok Agen BRILink di Rohil, Pelaku Lepaskan Tembakan 2 Kali, Gasak Rp 50 Juta
- Geram, Warga Adang Mobil Pelat Merah BM 52 yang Lawan Arus Saat Macet di Lintas Pekanbaru-Siak