Lapor Pak! Semen Padang Kuat, Yakin Juara Piala Jenderal Sudirman

Lapor Pak! Semen Padang Kuat, Yakin Juara Piala Jenderal Sudirman
Pemain Semen Padang latihan. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - PADANG – Semen Padang optimistis akan mampu melewati hadangan Pusamania Borneo FC dan melaju ke babak final piala Jenderal Sudirman.

Hal itu disampaikan Dirut PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP), Daconi didampingi sekretaris KSSP Beny P Yulisran pada saat melaporkan perkembangan terbaru tim Kabau Sirah kepada Direktur Komisaris Semen Padang, Poejo Suseno di kantor utama Semen Padang, Indarung, Selasa malam (5/1).

Pada kesempatan tersebut Poejo Suseno sempat menanyakan bagaimana peluang Hengki Ardiles dkk pada turnamen PJS kali ini.

"Diantara empat tim di babak semifinal tim mana yang paling kuat?," tanya Poejo Suseno.

Dirut KSSP, Daconi langsung menjawab dengan penuh keyakinan, jika Semen Padang memiliki skuat yang mumpuni untuk menjuarai kejuaran yang partai final akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Karno tersebut.

"Kita memiliki skuat yang baik dan saya yakin peluang untuk menjadi juara terbuka lebar," jawabnya

Daconi melihat, peluang Kabau Sirah untuk mampu melaju ke babak final dan mengangkat piala bukanlah sesuatu yang mustahil. Alasannya, komposisi skuat Semen Padang mumpuni, dilihat dari sisi sejarah juga sangat mendukung.

Semen Padang merupakan tim yang kemampuannya sudah diakui, mulai dari menjuarai Liga Primer Indonesia di tahun 2012, dan juga tampil sangat baik di tingkat Asia saat mengikuti kejuaran AFC.

PADANG – Semen Padang optimistis akan mampu melewati hadangan Pusamania Borneo FC dan melaju ke babak final piala Jenderal Sudirman. Hal itu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News