Laporan Keuangan 47 Daerah Buruk
Selasa, 15 September 2009 – 11:49 WIB

Laporan Keuangan 47 Daerah Buruk
JAKARTA- BPK memberikan nilai buruk terhadap laporan keuangan 47 daerah. Hanya 8 daerah mendapat opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dan opini wajar dengan pengecualian (WDP) 217 daerah. Sedangkan yang laporan keuangan daerahnya tidak wajar ada 21 daerah.
Menurut Ketua BPK RI Anwar Nasution, perkembangan opini laporan keuangan pemerintah daerah periode 2006 sampai 2008 menunjukkan opini WTP dan WDP. Juga penurunan pada opini tidak wajar dan disclaimer.
Baca Juga:
"Kondisi ini menunjukkan adanya perbaikan yang dicapai pemerintah daerah dalam menyajikan laporan keuangan yang wajar," cetus Anwar di rapat paripurna DPR RI, Selasa (15/9).
Hanya saja, lanjutnya, permasalahan yang sering ditemui dalam pemeriksaan keuangan daerah adalah sistem pengendalian intern (SPI) dan ketidakpatuhan terhadap perundang-undangan di antaranya sistem informasi akuntasi dan pelaporan tidak memadai, perencanaan anggaran tidak memadai, dan kelebihan pembayaran tunjangan. (esy/JPNN)
JAKARTA- BPK memberikan nilai buruk terhadap laporan keuangan 47 daerah. Hanya 8 daerah mendapat opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dan opini wajar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah