Lari Dari Kejaran Polisi, Kurir Sabu-Sabu di Pekanbaru Berakhir Tragis, Tuh Motornya

Pihak kepolisian saat ini masih terus mendalami asal usul sabu tersebut dan mencari jaringan pelaku.
“Kami akan melakukan pengembangan untuk mengungkap jaringan yang lebih besar di balik kasus ini," tambah Kombes Manang.
Selain barang bukti sabu-sabu, polisi juga mengamankan satu unit handphone milik pelaku sebagai barang bukti tambahan.
Handphone tersebut akan dianalisis untuk mencari petunjuk terkait transaksi narkoba lainnya.
Kasus ini sekali lagi membuktikan pentingnya peran masyarakat dalam memberantas peredaran narkoba.
Kombes Manang mengapresiasi informasi yang diberikan masyarakat sehingga polisi dapat bertindak cepat dan berhasil menggagalkan peredaran narkoba.
"Kami mengimbau masyarakat untuk terus memberikan informasi terkait peredaran narkoba. Setiap informasi sekecil apapun akan sangat berarti bagi kami," tutur Kombes Manang. (mcr36/jpnn)
Tim Polda Riau meringkus seorang kurir sabu-sabu seberat 1 kg berinisial SRH (20) di Marpoyan Damai, Pekanbaru, setelah sempat lari dari kejaran polisi.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Rizki Ganda Marito
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi
- Ini Tampang Pengedar Uang Palsu di Cianjur
- Bikin Heboh, Tanaman Mirip Ganja Ditemukan di Pekanbaru, Begini Kata Polisi
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar
- Karutan-Kepala Pengamanan Dicopot Buntut Napi Dugem di Rutan Sialang Bungkuk