Laskar Wong Kito Bakal Habis-Habisan di Partai Penutup
jpnn.com - PALEMBANG - Di pertandingan terakhir Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016, Sriwijaya FC dipastikan akan bermain habis-habisan saat menjamu Pusamania Borneo.
Pada laga yang berlangsung di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), Minggu, (18/2) sore, Laskar Wong Kito ingin memastikan targetnya tercapai, setidaknya duduk di posisi lima Klasemen.
Peluang untuk Supardi Nasir dkk, duduk diposisi 4-5 besar memang terbuka lebar. Ini jika dilihat posisi Sriwijaya yang kini duduk di posisi tujuh dengan koleksi 53 poin.
Hanya beda tipis dengan tiga klub diatas Sriwijaya yakni PSM Makasar, Persib Bandung, dan Bhayangkara FC dengan koleksi 54 poin. Untuk Pusamania kini berada diposisi 8 klasmen dengan koleksi 50.
Tanpa meremehkan kekuatan dua tim lainnya, hanya Bhayangkara FC yang berpeluang menambah poin pada laga terakhinya melawan Perseru Serui.
Sedangkan Persib Bandung yang akan bertandang ke markas Arema Cronus dan PSM Makassar ke kandang Persipura Jayapura diprediksi sulit pulang membawa poin penuh.
"Laga besok kami dituntut menang, ini keharusan di laga akhir kompetisi. Karena itu kita harus berusaha keras untuk menuju ke arah sana. Karena itu saya harap semua pemain harus tahu apa tugasnya," ungkap Widodo Cahyono Putro, seperti diberitakan Sumatera Ekspress (Jawa Pos Group).
Peluang tim besutan Widodo Cahyono Putro, memang cukup besar mengingat timnya akan bermain distadion kebesaran.
PALEMBANG - Di pertandingan terakhir Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016, Sriwijaya FC dipastikan akan bermain habis-habisan saat menjamu Pusamania
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Shin Tae Yong tidak akan Memaksakan Memainkan Kevin Diks
- Hasil UFC 309: Jon Jones Berhasil Menumbangkan Stipe Miocic dengan Tendangan Memutar
- Indonesia vs Arab Saudi: Green Falcons Tanpa Senjata Maut, Kabar Baik bagi Bang Jay dkk
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Yura Yunita Malam Nanti juga Tampil di SUGBK
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Menantang Elang Hijau Rasa Lama Bernuansa Baru
- Indonesia vs Arab Saudi: Siapa Penggawa Garuda Paling Berbahaya versi Herve Renard?