Latihan Timnas Indonesia U-23, Shin Tae Yong Beri Materi Ini
jpnn.com, JAKARTA - Manajer pelatih timnas Shin Tae Yong sudah memimpin latihan pemain Indonesia U-23 di lapangan sejak Senin (7/2).
Latihan masih sebatas pemulihan kondisi untuk memantau keadaan pemain-pemain yang dipanggil dalam skuad Garuda Muda proyeksi Piala AFF U-23 2022 tersebut.
"Banyak pemain yang baru gabung juga, karena habis pertandingan Liga 1, jadi sebagian conditioning training dan sebagian latihan dasar saja seperti passing," katanya di situs PSSI.
Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, dia belum bisa menilai kondisi pemain karena memang banyak yang baru bergabung dari klub.
Namun, dia memastikan bahwa persiapan menuju Piala AFF U-23 ini juga untuk memantapkan tim jelang SEA Games 2021 yang sempat ditunda dan digelar Mei mendatang di Vietnam.
"Jujur saja ini menjadi kesempatan pemain muda untuk berkembang, sebagai persiapan SEA Games 2021," terang pelatih 52 tahun tersebut.
Sebelumnya, Sekjen PSSI Yunus Nusi memastikan bahwa ada kelonggaran untuk pemain-pemain yang belum bergabung karena harus memperkuat tim mereka di kompetisi Liga 1 2021/2022.
Setelah laga di kompetisi, mereka baru bisa bergabung dengan skuad Garuda Muda.
Timnas Indonesia U-23 proyeksi Piala AFF U-23 terus menggenjot persiapan jelang bertolak ke Kamboja.
- Moncer di Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Segera Debut di Oxford United?
- Mees Hilgers Kabarnya Diminati Klub Spanyol dan Italia, Sang Agen Bilang Begini
- Ocehan Roberto Mancini Soal Timnas Indonesia Perlahan Terbukti
- Ada Tumbal di Balik Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Akan Kembali Berjuang di Bulan Puasa