Latihan Timnas Masih Tegang
Jumat, 17 Februari 2012 – 04:31 WIB
BATU - Baru tiba di Kota Batu siang hari, sore kemarin para pemain timnas senior yang disiapkan untuk laga tandang menghadapi Bahrain di lanjutan Pra Piala Dunia 2014 langsung turun berlatih. Dari 28 nama (tidak termasuk Andik Vermansyah). Baru 22 pemain yang langsung bergabung di TC yang berlangsung hingga 22 Februari besok. Enam pemain yang masih belum datang diantarnya adalah Kurnia Mega, Ahmad Al Farizi, Sunarto, Dendi Santoso, Hendro Siswanto (Arema) dan Ferdinand Sinaga (Semen Padang). Itu membuktikan kalau pemain timnas kali masih merasa canggung ketika hari pertama TC. Itu dikarenakan, hampir separuh pemain yang hadir di hari pertama TC kemarin adalah muka-muka baru. Seperti Ricky Ohorella, Putra Syabilul Rasad, Hengky Ardiles (Semen Padang), Slamet Nurcahyo (Persiba Bantul), Andi M Guntur, Zainudi Sitaba, Aswar Syamsudin, Aditya Putra Dewa (PSM), M. Aulia Adli, Rendy Irawan (Persebaya), Sigit Susanto (Persibo), Fendy Julianto (Persijap), dan Ikbal Ilyas (Persikabo).
Lima pemain Arema itu absen karena masih terkendala dengan konflik internal tim yang mengabarkan lima pemain tersebut mengundurkan diri. Namun untuk Ferdinand Sinaga kemungkinan besar hari ini sudah ikut bergabung. Pemain plontos itu terlambat bergabung karena kemarin menyempatkan diri untuk menengok sang istri yang baru melahirkan.
Baca Juga:
Ada yang menarik di TC kemarin, sebelum latihan Diego Michels, Irfan Bachdim, Gunawan Dwi Cahyo dan Abdul Ramhan langsung menjadi sasaran para penonton untuk dimintai tanda tangan atau foto bersama. Namun setelah menu latihan pertama diberikan, suasana menjadi sepi. Para penonton satu per satu pulang. Latihan passing bebas di separuh lapangan juga berjalan tanpa komunikasi antar pemain.
Baca Juga:
BATU - Baru tiba di Kota Batu siang hari, sore kemarin para pemain timnas senior yang disiapkan untuk laga tandang menghadapi Bahrain di lanjutan
BERITA TERKAIT
- Jorge Martin: Mimpi Saya jadi Kenyataan, Saya Juara Dunia
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Italia vs Prancis: Les Bleus Menang 3-1, Adrien Rabiot Cetak 2 Gol
- Ini Makna Logo Baru MotoGP
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Calvin Verdonk: Kami Harus Mengejar Kemenangan 100 Persen