Laura Robson Pilih Absen di Indian Wells
jpnn.com - LONDON - Laura Robson kembali absen di turnamen 2014. Kali ini, petenis putri terbaik Inggris itu akan absen di Indian Wells yang akan digeber di California 3-16 Maret mendatang.
Keputusan Robson tak lepas dari cedera pergelangan tangan yang membekapnya. Hingga kini, Robson memang masih harus terus menjalani serangkaian rehabilitasi guna menyembuhkan cederanya.
"Saya dengan senang mengumumkan perkembangan pergelangan tangan saya. Namun, saya belum siap untuk bertanding di level tertinggi," terang Robson sebagaimana dilansir laman ESPN, Kamis (27/2).
Dengan keputusan itu, Robson baru sekali tampil pada turnamen sejak pergantian tahun. Yakni pada Australia Open yang merupakan grand slam pertama tahun ini.
Saat itu, Robson dipaksa mengakui ketangguhan Kirsten Flipkens dengan skor 3-6, 0-6 pada babak pertama. Kini, Robson berharap agar pergelangan tangannya bisa segera sembuh total.
"Saya memutuskan tak akan bermain di Indian Wells. Saya akan terus memberikan perkembangan terbaru tentang apa yang terjadi," tegas Robson. (jos/jpnn)
LONDON - Laura Robson kembali absen di turnamen 2014. Kali ini, petenis putri terbaik Inggris itu akan absen di Indian Wells yang akan digeber di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan
- Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Tanpa Farhan Halim, Rajawali Pasundan Kalahkan Indomaret Sidoarjo