Laura Zuniga Tak Terbukti Jadi Ratu Narkoba
Senin, 02 Februari 2009 – 08:02 WIB
MEXICO CITY - Berakhir sudah hari-hari ratu kecantikan Meksiko Laura Zuniga menjadi tertuduh pelaku kejahatan. Dia bisa bernapas lega karena gelarnya tak bertambah sebagai ratu narkoba.
Pihak berwenang membebaskan Zuniga dari tahanan rumah Jumat lalu (30/1). ''Tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa Zuniga terlibat dalam aktivitas kriminal,'' ujar seorang pejabat Kejaksaan Agung seperti dikutip Associated Press.
Baca Juga:
Perempuan ayu 23 tahun itu ditangkap di Meksiko Barat pada 23 Desember lalu. Kala itu, dia berada di dalam sebuah kendaraan bersama dengan tujuh pria, salah seorang di antaranya diduga bandar narkoba. Pihak berwenang menyita sejumlah senjata api (senpi), amunisi, dan uang tunai USD 45 ribu.
Gara-gara ditangkap polisi, Zuniga kehilangan mahkota yang dia menangi dari ajang Hispanoamerican Queen pada Oktober 2008. Meski demikian, sejumlah gelar lain masih disandang. Di antaranya, ratu kecantikan Sinaloa -wilayah yang terkenal sebagai pusat perdagangan narkoba di Meksiko.
MEXICO CITY - Berakhir sudah hari-hari ratu kecantikan Meksiko Laura Zuniga menjadi tertuduh pelaku kejahatan. Dia bisa bernapas lega karena gelarnya
BERITA TERKAIT
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
- Prabowo: Indonesia Dukung Energi Terbarukan & Pengurangan Emisi Karbon
- Prabowo Bertemu Sekjen PBB di Brasil, Ini yang Dibahas