Lawan Atletico Madrid, Timnas U-19 Pakai Strategi Penguasaan Bola

jpnn.com - MADRID - Timnas Indonesia U-19 selama ini dikenal dengan strategi possesion football atau penguasaan bola yang mutlak. Strategi ini sepertinya akan kembali digunakan saat Timnas U-19 menghadapi Atletico Madrid B di lapangan Campus de Verano, Ciudad Deportiva Atletico de Madrid, Selasa (16/9) malam WIB.
Hal tersebut terlihat saat Garuda Jaya (sebutan Timnas U-19) menggelar latihan terakhir sebelum laga menghadapi Atletico Madrid. Pelatih Indra Sjafri tetap menekankan agar anak asuhnya melakukan penguasaan bola.
"Latihan kita tetap pada bagaimana tim melakukan penguasaan bola saat attack dan bertahan di dalam sebuah tim," kata Indra Sjafri di Madrid, Senin (15/9) malam.
Indra Sjafri mengaku tidak tahu kekuatan Atletico Madrid secara detail. Namun, secara umum, dirinya sudah mengetahui bagaimana tim-tim Spanyol bermain.
"Secara detail kita tidak tahu persis kita juga tidak pernah melihat bagaimana mereka bermain. Tapi untuk sepakbola Spanyol sedikit banyak paham," tambahnya.
Indra sangat berharap Atletico Madrid bisa bermain secara maksimal agar Timnas U-19 bisa belajar. Lagipula, tambahnya, tim pelatih akan memberi masukan pada sesi diskusi setelah pertandingan. (abu/jpnn)
MADRID - Timnas Indonesia U-19 selama ini dikenal dengan strategi possesion football atau penguasaan bola yang mutlak. Strategi ini sepertinya akan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United