Lawan Granada, Don Carlo Harapkan Tuah Isco

jpnn.com - MADRID - Real Madrid kini tak akan banyak bergantung pada Luka Modric ataupun Toni Kroos untuk menyusun serangan. Pasalnya, performa Isco juga tengah moncer bersama Madrid.
Isco terus saja menunjukkan performa garang di lini tengah Madrid dalam beberapa laga terakhir.
Kini, Madrid kembali berharap pada tuah Isco ketika bertandang ke markas Granada pada pekan kesepuluh La Liga 2014/2015 di Estadio Nuevo Los Cármenes, Sabtu (1/11) malam WIB.
“Isco bermain baik. Kami berharap performanya bisa bertahan hingga akhir musim. Dia bisa bermain bersama Bale. Dia sudah menunjukkannya dan berjalan bagus,” terang pelatih Madrid, Carlo Ancelotti di laman AS, Sabtu (1/11).
Kehebatan Isco sedikit mengurangi kekhawatiran Ancelotti terhadap kemungkinan absennya Modric. Selain Modric, Madrid juga terancam tak bisa menurunkan Pepe.
“Tapi, Khedira dan Illarramendi memiliki arti penting. Khedira bermain bagus melawan Cornella. Saya punya empat pemain di posisi yang bisa saya percaya,” tegas pelatih berjuluk Don Carlo itu. (jos/jpnn)
MADRID - Real Madrid kini tak akan banyak bergantung pada Luka Modric ataupun Toni Kroos untuk menyusun serangan. Pasalnya, performa Isco juga tengah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Carlo Ancelotti: Luka Modric Adalah Hadiah untuk Sepak Bola
- Persib Keberatan dengan Sanksi Komdis PSSI kepada Beckham Putra, Ini Penjelasannya
- Murkanya Pelatih Persib Bojan Hodak Seusai Beckham Putra Dijatuhi Sanksi Mendadak
- Madrid vs Girona 2-0, Luka Modric: Ini Kemenangan yang Sangat Penting
- Liverpool Hajar Manchester City, Mohamed Salah Menorehkan 6 Rekor
- Mengintip Statistik Emil Audero dan Maarten Paes, Siapa Jadi Kiper Utama Timnas Indonesia?