Lawan Persepam, Arema tak Mau Kuras Tenaga
jpnn.com - JAKARTA -- Arema Cronus akan memulai perjalanannya di Inter Island Cup (IIC) 2014 menghadapi Persepam Madura United di Stadion Kanjuruhan Malang, Jumat (10/1) sore.
Sebagai tuan rumah dan juara Piala Gubernur Jatim dan Trofeo Persija, Arema pantas ditempatkan sebagai unggulan. Selain menang, Arema juga menargetkan untuk tampil seefisien mungkin di pertandingan ini.
"Untuk pertandingan melawan Persepam, kita akan coba kondisikan waktu seefisien mungkin," kata pelatih Arema, Suharno, Kamis (9/1).
Arema memang tidak perlu menghabiskan tenaga di pertandingan perdana ini. Pasalnya jadwal IIC 2014 mengharuskan Sunarto dkk bermain dengan menghemat energi.
Setelah menghadapi Persepam, Arema sudah dinanti Persela Lamongan pada keesokan harinya, Sabtu (11/1). Lalu pada Senin (13/1) Arema akan menjalani pertandingan menghadapi Persija.
Suharno menuturkan anak asuhnya sudah kompak dan tidak lagi membutuhkan perombakan skuat. Saat ini, konsentrasi utama Arema adalah meningkatkan kondisi fisik.
"Kita sekarang sudah masuk ke fase peningkatan kondisi fisik, serta menjaga performa saja," ujarnya. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Arema Cronus akan memulai perjalanannya di Inter Island Cup (IIC) 2014 menghadapi Persepam Madura United di Stadion Kanjuruhan Malang,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kejutan Besar Terjadi di Semifinal Australian Open 2025
- Maratua Run 2025: Perkenalkan Surga Tersembunyi Kaltim Lewat Olahraga
- Sengit dan Seru! Persaingan Tersaji Jelang Top 6 PNM Liga Nusantara 2025
- Arema FC vs Persib: Ze Gomes Ogah Kalah Lagi, Minta Pemain Cetak Gol Cepat
- Erspo Perkenalkan Jersei Baru Timnas Indonesia, Ada Makna Mendalam
- The Daddies Tumbang di 16 Besar Indonesia Masters 2025