Lawan Timnas Indonesia U-19, Bosnia-Herzegovina Panggil 20 Pemain, Sudah Mulai TC
jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Bosnia-Herzegovina dalam rangkaian uji coba di Kroasia, pada 25 September mendatang.
Untuk menghadapi laga ini, tim polesan Slacen Musa itu telah menyiapkan diri atau menjalani pemusatan latihan (TC) mulai, Selasa (22/9).
Di situs lokal Bosnia Sport Avaz, disebutkan bahwa tim saat ini sudah berkumpul di Kota Odzak.
Mereka akan berlatih bersama di sana selama dua hari sebelum bertolak ke Kroasia pada 24 September mendatang.
"Skuad tim nasional sudah berlatih pada 22 September di Odzak dan dua hari lagi akan berangkat ke Kroasia," tulis situs lokal tersebut.
Pelatih Slaven Musa hanya membawa 20 pemain untuk menjalani uji coba di Kroasia.
Melihat bagusnya pembinaan usia muda mereka dan karakter permainan yang tak berbeda jauh dengan tim-tim negara pecahan Yugoslavia, maka tim Bosnia-Herzegovina akan menjadi lawan cukup berat untuk Timnas Indonesia U-19. (dkk/jpnn)
Daftar Pemain Bosnia-Hersegovina
Calon lawan Indonesia U-19 dalam uji coba di Kroasia pada 25 September nanti, Bosnia-Herzegovina, sudah memulai persiapan mereka.
- Indonesia Angkat Koper dari Piala AFF U-19, PSSI Bahas Masa Depan Shin Tae Yong
- Indonesia Berpeluang Juara Grup A, Begini Skenarionya
- Eks Pelatih Borussia Dortmund Ini Mengkritik Sistem TC Timnas U-19 ala Shin Tae Yong
- Shin Tae Yong Tidak Mendapatkan Info Soal Lawan, Kok Bisa?
- Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-19, Shin Tae Yong Targetkan Timnas Juara
- Daftar 30 Pemain TC Timnas U-19 Indonesia, 2 Nama Tanpa Klub