Lawan Trauma Lawatan

Lawan Trauma Lawatan
FOTO :theuksportsnetwork.com

Harapan Liverpool pun kini bertumpu pada Andy Carroll, striker yang menjalani debut bersama The Reds saat melawan United itu. Tapi, menilik kondisi terakhir Carroll yang belum seratus persen fit dari cedera paha, eks striker Newcastle United itu kemungkinan akan memulai laga dari bench.

"Andy masih dalam proses rehabilitasi (cedera). Meski begitu, kami senang dengan progres yang ditunjukkannya, khususnya bagian tendon yang semakin kuat untuk menopang," ungkap Dr. Peter Brukner, kepala medis Liverpool, kepada Soccernet.

"Dia mungkin akan bermain beberapa menit melawan Braga, tapi dia masih akan terus dimonitor," tambah pria berkebangsaan Australia itu. Selain sulit mencetak gol, satu lagi kutukan Liverpool dalam laga away-nya di Eropa adalah, tidak pernah diperkuat Steven Gerrard. Skipper Liverpool itu selalu absen karena cedera atau terkendala kebugaran, termasuk menghadapi Braga. Gerrard tidak bisa ikut dalam rombongan karena bermasalah dengan pangkal pahanya lagi.

Selain Gerrard, bek kiri Fabio Aurelio baru saja divonis absen sebulan gara-gara hamstring saat lawan United. Absennya Aurelio mengurangi opsi di sektor full back setelah Martin Kelly mengalami cedera yang sama. Sedangkan Daniel Agger yang biasanya menjadi alternatif bek kiri juga belum pulih dari gangguan lutut. "Progres Dani (Agger) sangat lamban," jelas Brukner. (dns/bas)

BRAGA - Motivasi Liverpool melambung tinggi akhir pekan lalu (6/3). Itu tak lepas dari kemenangan 3-1 atas musuh besarnya di Inggris, Manchester

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News