Lawless Burgerbar Sumbangkan Keuntungan untuk Masyarakat Palestina
jpnn.com, JAKARTA - Restoran burger bernuansa metal, Lawless Burgerbar turut memberi bantuan untuk masyarakat Palestina.
Pihak Lawless Burgerbar mengumumkan akan menyumbangkan keuntungan untuk membantu masyarakat Palestina yang tengah diserang Israel.
Seluruh keuntungan penjualan menu burger Bakken mulai 4 - 12 November 2023 akan diserahkan ke Kedutaan Besar Palestina.
"Lawless Burgerbar akan menyumbangkan 100 persen keuntungan dari penjualan menu burger Bakken mulai Sabtu, 4 - 12 November 2023 ke Kedutaan Besar Palestina," ungkap akun resmi Lawless Burgerbar di Instagram, Kamis (2/11).
Bantuan dari Lawless Burgerbar bakal diserahkan ke Kedutaan Besar Palestina untuk disalurkan kepada masyarakat di sana.
"Untuk kemudian digunakan sebagai bantuan kepada penduduk Palestina yang terkena imbas serangan genosida," lanjut Lawless Burgerbar.
Sebagai penutup, Lawless Burgerbar menyatakan sikap mendukung Palestina terbebas dari serangan genosida.
"Kami berdiri bersama Palestina, kami berdiri bersama kemanusiaan," tutupnya.
Restoran burger bernuansa metal, Lawless Burgerbar turut memberi bantuan untuk masyarakat Palestina.
- Parlemen Indonesia-Mesir Sepakat Dukung Kemerdekaan Palestina
- Kunjungi Markas PBB, Fraksi PKS DPR Perjuangkan Nasib Anak-Anak Gaza Korban Agresi Israel
- 26 Kontainer Bantuan Kemanusiaan RI untuk Palestina Tertahan di Rafah
- Sultan Dorong Pemerintah RI Proaktif Ambil Bagian Dalam Konferensi Internasional Pembentukan Negara Palestina
- Konser Sound of Freedom Segera Digelar, Hasil Tiket Disumbangkan untuk Palestina
- Dunia Hari Ini: Mantan Menhan Israel Tuduh Negaranya Ingin Bersihkan Etnis Palestina