Layanan Digital Jadi Andalan Bank Jatim Gaet Nasabah

jpnn.com, SURABAYA - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) bakal mewujudkan digital lounge pertama di Surabaya pada semester kedua 2019 mendatang.
Direktur Keuangan Bank Jatim Ferdian Timur Satyagraha menuturkan, pengembangan layanan digital tersebut bakal menguntungkan nasabah.
Pasalnya, para nasabah Bank Jatim akan mendapat pelayanan lebih cepat dan mudah.
’’Kami bakal buka di mal. Konsepnya, semua aktivitas bersifat cashless, termasuk tidak ada customer service,’’ katanya setelah rapat umum pemegang saham (RUPS), Jumat (26/4).
BACA JUGA: Strategi Bank Jatim Tingkatkan Fee Based Income
Nasabah, menurut Ferdian, bisa membuka rekening secara online di digital lounge. Nasabah juga dapat mengakses berbagai layanan electronic banking.
’’Rencananya, kami launching digital lounge pada Agustus,’’ ungkapnya.
Digital lounge tersebut akan menambah jumlah gerai layanan operasional Bank Jatim yang hingga kini mencapai 1.706 unit.
PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) bakal mewujudkan digital lounge pertama di Surabaya pada semester kedua 2019 mendatang.
- Hana Bank Meluncurkan Produk Goal Savings
- Bank Raya Targetkan 10 Ribu Nasabah Baru pada Pesta Rakyat Nusantara di TMII
- Dorong Efisiensi Ekspor Nasional, Bank Mandiri Hadirkan Solusi Digital untuk DHE SDA
- Agus Ungkap Progres Perbaikan Sistem Transfer Bank DKI
- Bos Bank DKI Buka Suara Terkait Gangguan Sistem Layanan Bank
- Bank DKI Lakukan Pemeliharaan Sistem, untuk Jaga Keamanan Nasabah