Lazio Selangkah Lagi Gaet Bek Timnas Belanda

jpnn.com - ROMA - Usaha keras Lazio memburu tanda tangan bek timnas Belanda, Stefan De Vrij membuahkan hasil manis. Lazio selangkah laga akan resmi memiliki penggawa Feyenoord itu.
De Vrij bahkan sudah menjejakkan kaki di Roma. Setelah itu, De Vrij bakal menjalani serangkaian tes medis yang dilakukan di Paideia Clinic, Selasa (29/7).
“Stefan De Vrij datang di bandara Fiumicino, Senin malam. Besok pagi pukul 08:00 (waktu setempat) dia akan menjalani tes medis di Paideia Clinic,” terang Direktur Komunikasi Lazio, Stefano De Martino sebagaimana dilansir laman Football Italia, Senin (28/7).
Lazio harus membayar mahar senilai 9 juta Euro atau sekitar Rp 140 miliar (Euro= Rp 15.578) untuk mendapatkan jasa De Vrij. Sebelumnya, De Vrij juga menjadi incaran Manchester United.
“Kami menyambut kedatangan bek terbaik Piala Dunia dengan senang hati. Dia adalah perekrutan kelas internasional,” tegas De Martino. (jos/jpnn)
ROMA - Usaha keras Lazio memburu tanda tangan bek timnas Belanda, Stefan De Vrij membuahkan hasil manis. Lazio selangkah laga akan resmi memiliki
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 10 Wakil Indonesia Tembus 16 Besar All England 2025
- Petaka di Menit 90+4, Persebaya Tak Jadi Menang dari PSIS
- Kabar Buruk Menghampiri Atletico Madrid Menjelang Jumpa Real Madrid
- Pukul Persita 2-1, Malut United Tak Terkalahkan di 9 Laga
- Timnas Indonesia Terus Menambah Pemain Naturalisasi, Begini Reaksi Pelatih Bahrain
- Pelatih Persib Bubarkan Tim Seusai Menghajar Semen Padang, Kapan Kembali Berkumpul?