Lazismu Muhammadiyah Siap Menyalurkan Donasi dari Danone Indonesia ke Palestina
jpnn.com - Lazismu Muhammadiyah telah menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa RendangMu dan Family Kit kepada rakyat Palestina.
Penyaluran bantuan yang dilakukan Lazismu berasal dari berbagai pihak, baik perorangan, komunitas dan organisasi hingga perusahaan.
Ketua Badan Pengurus Lazismu PP Muhammadiyah Ahmad Imam Mujadid Rais mengungkapkan bahwa bantuan gelombang pertama juga sudah dikirimkan pada awal November.
"Kita tahu bersama beberapa waktu lalu Indonesia melakukan gerakan solidaritas di Jakarta yang juga dilakukan oleh masyarakat seluruh dunia sebagai bentuk solidaritas," kata Rais saat menerima donasi dari Danone Indonesia untuk Palestina di kantor Lazismu baru-baru ini.
Dalam kesempatan itu, Danone Indonesia menyerahkan donasi secara langsung di mana pendistribusiannya seluruhnya diamanahkan melalui Lazismu. Mengenai berbagai bentuk aksi solidaritas terhadap palestina, Rais mengimbau agar umat membantu sesuai dengan kemampuannya masing-masing.
Menurut Rais, bagi yang mampu menyumbang dalam bentuk materi silakan berdonasi. Namun, untuk yang bisa memberikan tenaga, maka bisa menjadi sukarelawan di Rafah.
Di samping menyalurkan bantuan, Rais sekaligus mengingatkan masyarakat agar berhati-hati menyikapi aksi solidaritas, terutama ajakan boikot. Sebab, bisa saja hal tersebut merugikan bangsa dan ekonomi ummat.
"Kita tidak tahu di balik jejaring ekonomi di satu produk, ternyata di situ banyak sekali sumber daya manusia saudara-saudara kita di tanah air," katanya.
Lazismu Muhammadiyah akan mendistribusikan donasi dari Danone Indonesia untuk rakyat Palestina yang sedang membutuhkan bantuan akibat digempur Israel.
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Dukung Palestina, BAZNAS Enrekang Salurkan Bantuan Rp 620 Juta
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata
- BAZNAS Salurkan Bantuan Pangan dan Infrastruktur Rp 112, 1 Miliar untuk Palestina
- JDF & Ketua MPR RI Sepakat Terus Mendukung Kemerdekaan Palestina
- Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina