LBH Pelita Umat Buka Suara soal Azam Khan, Teman Edy Mulyadi Eks Caleg PKS

jpnn.com, JAKARTA - Ketua LBH Pelita Umat Chandra Purna Irawan buka suara tentang sosok Azam Khan yang disebut-sebut sebagai anggota organisasinya di media sosial.
Azam Khan belakangan ikut menjadi sorotan menyusul kontroversi video ucapan Edy Mulyadi yang dinilai menghina Prabowo Subianto dan melecehkan Kalimantan.
Foto Azam Khan pun ikut viral di media sosial menyertai tagar #TangkapAzamKhan.
Sebab, Azam dalam video bersama Edy Mulyadi yang membahas pemindahan IKN ke Kalimantan, sempat bilang monyet.
Pada foto yang viral, Azam Khan yang seorang advokat dan praktisi hukum tampak tengah berada di forum LBH Pelita Umat.
Saat dikonfirmasi JPNN.com, Chandra menyatakan Azam Khan bukan advokat yang tergabung dalam organisasinya.
"Azam Khan bukanlah anggota dan bukan pengurus LBH Pelita Umat," kata Chandra saat dikonfirmasi, Selasa (25/1).
Namun, Chandra yang juga ketua eksekutif BPH KSHUMI (Komunitas Sarjana Hukum Muslim Indonesia), mengaku pernah mengundan Azam ke sebuah forum.
Ketua LBH Pelita Umat Chandra Purna Irawan menyatakan Azam Khan, teman Edy Muulyadi eks caleg PKS yang bikin marah masyarakat Kalimantan.
- Kunjungi Kalteng, Menhut: Gambut Sebangau Penting Bagi Iklim Global
- Ada Isu IKN Mangkrak, Rudy Mas'ud Diam-Diam Mengecek ke Lokasi
- Bocah Perempuan di Berau Kaltim Diterkam Buaya
- Momen Lebaran, Gubernur Harum Beri 3 THR Spesial Untuk Rakyat Kaltim
- Pasar Murah di Kalteng: Gubernur Agustiar Menggratiskan 140 Ribu Paket Sembako
- Anggaran Sudah Siap, Pengangkatan PPPK 2024 & CPNS Enggak Pakai Lama