Le Minerale Gandeng BAZNAS Ajak Jemaah Istiqlal Salurkan Bantuan ke Palestina

jpnn.com, JAKARTA - Le Minerale meluncurkan program Sedekah Sampah untuk Palestina di Masjid Istiqlal, Jakarta.
Program ini bermitra dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), dan mengajak jemaah untuk ikut bersedekah ke Palestina melalui botol plastik bekas Le Minerale yang ditaruh di dropbox yang sudah disediakan di area masjid Istiqlal.
Semua botol plastik bekas yang terkumpul, lalu akan dikonversikan menjadi bantuan kemanusiaan ke Palestina oleh Le Minerale melalui BAZNAS.
Bantuan yang diberikan akan disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat Palestina berdasarkan keadaan terkini.
”Kami mengapresiasi langkah Le Minerale yang menghadirkan dropbox untuk sampah daur ulang yang nantinya hasilnya untuk diberikan ke Palestina. Ini juga jadi langkah untuk membantu green zakat. Apa yang kami lakukan bersama Le Minerale untuk bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan dan saudara-saudara kita di Palestina," ujar Ketua BAZNAS RI, Noor Achmad.
"Sebagai produk asli Indonesia, ini sangat luar biasa. Bukan cuma berpengaruh untuk Indonesia tapi juga berpengaruh untuk dunia," imbuhnya.
Marketing Director Le Minerale, Febri Satria Hutama, mengatakan Le Minerale berdiri tidak hanya mementingkan bisnis semata.
"Namun kami juga mementingkan ukhwah Islamiyah yang artinya persaudaraan sesama muslim, ukhwah wathaniyah yaitu persaudaraan sesama bangsa, dan ukhwah bayariyah atau insaniyah yang juga mementingkan persaudaraan sesama manusia," terang dia.
Semua botol plastik bekas yang terkumpul, lalu akan dikonversikan menjadi bantuan kemanusiaan ke Palestina oleh Le Minerale melalui BAZNAS.
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Mitratel Serahkan Al-Quran Braille kepada Para Penyandang Difabel
- Dukung Prabowo Evakuasi Warga Gaza, DMDI Indonesia: Bentuk Kemanusiaan
- Prabowo Ingin Evakuasi Korban di Gaza, Ketua DPR Tagih Penjelasan Kemenlu
- Prabowo dan Presiden Mesir Bahas Situasi Gaza Palestina
- Indonesia-Mesir Sepakat Tingkatkan Hubungan Bilateral Jadi Kemitraan Strategis