Lebaran Betawi Digelar di Setu Babakan
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah mengatakan, Lebaran Betawi akan diselenggarakan di Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
“Saya pikir bagus juga. Mau cari tempat di mana lagi yang paling strategis? Di Setu Babakan saja,” kata Saefullah di Balai Kota, Jakarta, Rabu (5/7).
Dia menyatakan, sudah ada usulan mengenai tanggal penyelenggaraan Lebaran Betawi.
“Ada usulan tanggal 21, 22, dan 23 Juli,” tutur Saefullah.
Kepanitiaan diserahkan langsung kepada Bamus Betawi karena mereka sudah mendapatkan dana hibah sebesar Rp 5 miliar.
Dana tersebut digunakan untuk berbagai hal, di antaranya, diskusi pergelaran seni budaya dan Lebaran Betawi.
Berbagai persiapan dilakukan terkait penyelenggaraan Lebaran Betawi.
Salah satunya adalah rekayasa lalu lintas oleh Dinas Perhubungan DKI.
Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah mengatakan, Lebaran Betawi akan diselenggarakan di Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
- Anies Lantik Sri Haryati Jadi Penjabat Sekda DKI, Ini Pesannya soal Pandemi
- Anis Matta: Meninggalnya Sekda DKI Jakarta Menjadi Alarm yang Sangat Nyaring
- Sekda DKI Jakarta Masih Hadiri Paripurna DPRD Meski Tak Enak Badan
- Imbauan MUI Setelah Mendengar Kabar Sekda DKI Jakarta Meninggal
- Anies Sebar Pesan Istri Almarhum Sekda DKI Jakarta Saefullah, Penting!
- Cerita Gubernur Anies Baswedan tentang Bang Saefullah Berkirim Pesan Berisi Pamitan