Lebaran, Dahlan: Sebaiknya Utamakan Sungkem dari Keluarga

jpnn.com - JAKARTA - Lebaran tahun ini dirasakan berbeda oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan. Tak seperti lebaran tahun lalu yang ia lewatkan di Mekkah, kali ini Dahlan memutuskan untuk kumpul bersama keluarga.
"Biasanya saya lebaran di Mekkah, tahun ini di Surabaya karena cucu saya lagi sakit dan menantu saya juga lagi sakit," ujar Dahlan dalam pesan singkatnya, Senin (28/7).
Menurut dia, lebaran di hari pertama lebih baik memang dihabiskan bersama keluarga di rumah terlebih dahulu. "Karena itu hari keluarga, sebaiknya mengutamakan sungkem dari anak-anak, cucu dan keluarga," terang Dahlan.
Rencananya, usai lebaran di Surabaya, mantan Dirut PLN ini akan lanjut ke Banjarmasin untuk berlebaran bersama keluarga istrinya, Nafsiah Sabri.
"Lebaran saya di Surabaya, setelah Idul Fitri ke Samarinda, ibu istri saya di sana," tandas dia. (chi/jpnn)
JAKARTA - Lebaran tahun ini dirasakan berbeda oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan. Tak seperti lebaran tahun lalu yang ia lewatkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengurus Besar Nahdlatul Ulama Lepas Peserta Program Mudik Seru Bareng NU
- Waka MPR Ibas Komitmen Kawal Program Cek Kesehatan Gratis Merata di Seluruh Indonesia
- SPP Sragen Capai Kapasitas 120 Ton Per Siklus Selama Panen Raya, Dukung Ketahanan Pangan
- Praktisi Intelijen Sebut Masyarakat Tidak Perlu Khawatir Soal UU TNI
- Polisi Periksa Oknum TNI terkait Penjualan Senpi kepada KKB
- Prakiraan Cuaca Hari Ini, Warga Jakarta Siap-Siap Bawa Payung