Lebaran Ini Pak Doni Tak Pulang Lagi, Takbir dan Tahmid Bergema di Graha BNPB

Persiapan untuk salat sunah itu sudah dilakukan pada pukul 06.00 WIB. Ada kaca akrilik yang membatasi tempat khatib untuk mencegah droplet.
Gema takbir dan tahmid pun menggema di Graha BNPB. Menurut Egy, imam dan khatib salat Idulfitri itu ialah Prof Dr Muslihun Ihsan, MM.
Namun, ritual salat dan khotbah itu hanya berlangsung sekitar 25 menit. Setelah tuntas melaksanakan salat Idulfitri, Doni dan anak buahnya bermaaf-maafan tanpa bersalaman ataupun kontak fisik lainny.
Acara selanjutnya ialah makan bersama di Ruang Multimedia 10 Graha BNPB. Menunya opor ayam dan rendang kiriman mantan Sestama BNPB Harmensyah.
Selepas makan bersama, Doni kembali bekerja. Dia memelototi data kasus Covid-19.
Egy mengatakan Doni juga memerintahkan Satgas Covid-19 yang bertuhas di pos penyeberangan Bakauheni, Lampung – Merak, Banten memperketat pengawasan atas lalu lintas masyarakat.
Menurut Egy, tentara dengan pangkat letnan jenderal itu mewanti-wanti jajaran Satgas Covid-19 melakukan check dan recheck atas dokumen perjalanan warga, termasuk yang memegang surat hasil tes usap atau swab test.
"Tidak ada pengecualian. Jika positif, langsung dikarantina,” kata Egy menirukan instruksi Doni.
Momen Idulfitri bukan waktu berleha-leha bagi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNBP)/Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo.
- Motif Sejumlah Remaja Aniaya Panitia Salat Id Selayar Sulsel
- Korban Tewas Gempa Myanmar Mencapai 2.700 Orang, BNPB Beri Info soal WNI
- Kronologi Pohon Raksasa Timpa Jemaah Salat Idulfitri di Pemalang, 2 Meninggal, 11 Luka
- Daftar Nama Korban Insiden Pohon Raksasa Timpa Jemaah Salat Idulfitri di Pemalang
- Menkum RI Supratman Andi Agtas Ajak Masyarakat Maknai Semangat Idulfitri Jaga Silaturahmi
- Salat Id Pertama Jadi Gubernur, Ahmad Luthfi Minta Warga Bangun Jawa Tengah