Lebaran, Ini Pesan dari Bacagub Ganteng
jpnn.com - JAKARTA - Bakal calon Gubernur DKI Sandiaga Uno menyampaikan pesan khusus untuk Idul Fitri. Di hari kemenangan ini, pria yang akrab disapa Sandi ini berpesan agar setiap orang bisa menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya.
"Hari ini kita terlahir suci kembali. Segala debu dan kotoran telah dibasuh dalam ibadah-ibadah kita selama ramadan. Harapannya kita menjadi pribadi yang lebih baik," kata Sandi di Jakarta, Rabu (6/7).
Selain itu, Sandi berpesan agar setiap orang bisa terus meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT dan memberikan manfaat kepada orang lain.
"Manusia yang senantiasa berbagi manfaat untuk manusia lainnya," ucapnya.
Setiap orang, sambung Sandi, harus menjadi pribadi baru yang berkomitmen untuk maju dan tidak henti bekerja untuk keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara.
"Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmatnya untuk kita semua," ungkap Sandi. (gil/jpnn)
JAKARTA - Bakal calon Gubernur DKI Sandiaga Uno menyampaikan pesan khusus untuk Idul Fitri. Di hari kemenangan ini, pria yang akrab disapa Sandi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS