Lebaran, Wali Band Keliling ke Musala

jpnn.com - JAKARTA - Grup band Wali belum lama ini menyambangi Jombang, Jawa Timur. Mereka mengikuti serangkaian acara sosial yang diadakan pengacara Achmad Rifai di Desa Mojo Krapak, Jombang.
Empat personel Wali, yakni Apoy (gitar), fa'ank (vokal), Ovie (keyboard), dan Tomi (drum) berkeliling di kota Jombang dengan konvoi sepeda motor bersama dengan Rifai.
Di sana, mereka meletakkan batu pertama sebagai tanda pembangunan Musala Al Madkurr di Desa Tupon, Jombang.
Para personel Wali dan Rifai juga naik ke atap untuk meletakkan genteng pada musala yang sedang dibangun. Selain itu, mereka menyerahkan sejumlah karpet yang digunakan untuk ibadah di musala tersebut.
"Ya kami berpikir program ini lagi-lagi bukan modal duniawi ya, tetapi memang modal ukrowi kami," kata Apoy, Sabtu (2/7).
Apoy menjelaskan, para personel Wali ingin bisa bermanfaat bagi orang lain. Itu sebabnya, berbagi terhadap sesama sangat penting untuk dilakukan.
"Berbagi itu bekal di akhirat nanti," ucapnya.
Sementara, Rifai menyatakan, pemberian bantuan dilakukan dengan niat tulus dan ikhlas. Tidak ada kepentingan pribadi terkait hal itu.
JAKARTA - Grup band Wali belum lama ini menyambangi Jombang, Jawa Timur. Mereka mengikuti serangkaian acara sosial yang diadakan pengacara Achmad
- 1,4 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H+5 Lebaran
- Ribuan Kendaraan Memadati Pelabuhan Bakauheni Sore Ini, Lihat
- Menkes Imbau Pemudik Istirahat 15 Menit Tiap 4 Jam Berkendara untuk Hindari Kecelakaan
- Cegah Kecelakaan Arus Balik, Menkes: Istirahat 15 Menit Tiap 4 Jam Sudah Cukup
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen