Lebih Akrab, Merpati pun Butuh Belaian
Senin, 11 Maret 2013 – 07:49 WIB
JOKI Merpati. Belum ada orang yang mau mengakui profesi ini. Tidak berat, namun membutuhkan keahlian yang rumit. Joki dituntut lihai dalam merawat beragam merpati baik itu merpati balap, maupaun merpati tinggi. Ratusan merpati berhasil dia taklukan, tak heran jika banyak orang penyukai merpati di Kebumen selalu berkonsultasi dan minta tolong menaklukan merpati-merpati. "Agar hubungan joki dan merpati lebih erat, biasakan setelah berlatih atau lomba merpati dielus-elus di sekujur tubuhnya. Setelah itu dilanjutkan dengan pengurutan seperlunya di bagian pangkal sayap untuk menghilangkan rasa lelah merpati," ujarnya.
Profesi ini juga kerap dipandang sebelah mata. Meski tak semua orang mampu menekuni profesi satu ini. Hanya orang-orang yang memiliki kemampuan lebih bisa menjadi joki merpati. Salah satu yang sukses menjadi joki merpati Muhammad Aris. Warga Tanahsari Kecamatan Kebumen berhasil menjadi joki merpati kelas nasional merpati balap sebagai juara 3 pada lomba merpati kolong setahun lalu.
Baca Juga:
Tidak ada pelajaran khusus. Aris hanya rajin memandikan merpati dan memberikan makan setiap pagi. "Ya berjalan begitu saja. Saya tidak pernah belajar khusus. Yang penting setiap hari harus dekat merpati-merpati itu, lama-lama kan mereka kenal," kata pria 35 tahun yang telah dikaruniai dua anak ini.
Baca Juga:
JOKI Merpati. Belum ada orang yang mau mengakui profesi ini. Tidak berat, namun membutuhkan keahlian yang rumit. Joki dituntut lihai dalam merawat
BERITA TERKAIT
- 5 Manfaat Minum Susu Kunyit, Jantung Anda Bakalan Bahagia
- 6 Manfaat Pepaya, Bantu Pria Tahan Lama di Ranjang
- 4 Khasiat Air Ketumbar, Penderita Penyakit Ini Disarankan untuk Mengonsumsinya
- Ikhtiar Yakes Pertamina Bangun Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan
- 6 Khasiat Susu Almond, Bikin Tulang Makin Kuat
- Waspada, Ini 5 Bahaya Minum Air Kelapa Saat Sedang Haid