Lebih Murah, Range Rover Sport Tawarkan Berkendara Agresif

Lebih Murah, Range Rover Sport Tawarkan Berkendara Agresif
Peluncuran Range Rover Sport 2018. (Foto: ridho/jpnn)

“Mobil ini memang merupakan perpaduan ideal antara SUV mewah dengan sebuah mobil sport. Mulai dari mesin V6 3,0-liter berdaya 340 hp, hingga mesin SVR V8 5,0-liter dengan 575 tenaga kuda tersedia sebagai pilihan bagi pengendara,” timpal Brand Director PT WAE Jentri Izhar.

Masuk ke dalam kabin, sejumlah suguhan pada versi Range Rover Sport memiliki perbedaan dari versi 3.0 SWB. Mulai dari penyematan sistem audio Meridian™ 380 watt.

Kemudian, tempat duduk bagian depan yang dapat diatur hanya 16 arah sementara versi 3.0 SWB sebanyak 24 arah serta hanya terdapat 14 poin sumber listrik.

Sementara fitur berkendara dan keselamatan masih sama di kedua varian. untuk versi Sport juga menerima personalisasi sesuai kepribadian konsumennya. (mg8/jpnn)


Melengkapi pilihan Range Rover 2018 di Indonesia, PT Wahana Auto Ekamarga juga membawa varian Sport untuk memenuhi kebutuhan konsumennya yang lebih agresif.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News